
MoMMee.org – Untuk pertama kali, saya mencoba memasak olahan makanan yang menggunakan nori (lumput laut kering). Saya dibawakan oleh-oleh ini langsung dari Jepang. Pengetahuan saya sangat terbatas mengenai olahan nori, dan anak-anak tidak terbiasa untuk dijadikan camilan langsung atau dicampur dengan nasi. Akhirnya nori ini saya jadikan sebagai pelengkap ayam. Kemudian saya membuat ayam gulung dari fillet dada ayam. Membuatnya seperti chicken cordon bleu, tapi kali ini tengahnya dimasukkan nori dan filletnya tidak terlalu terlalu tebal. Berikut ini resepnya, so easy so healthy.
Bahan:
- 1 dada ayam di fillet, iris tipis-tipis
- 2 lembar nori ukuran besar, iris sesuai ukuran fillet ayam
- Tepung roti kasar
- 1 butir telur, kocok
- Minyak untuk menggoreng
Bumbu:
- Garam
- lada
- 2 siung bawang putih, haluskan
Cara:
- Fillet dada ayam disiram jeruk nipis (supaya gak berlendir atau berbau amis) diamkan sejenak. Setelah itu cuci, lalu bumbui garam, lada, dan bawang putih yang dihaluskan. Sambil dipukul-pukul (memarkan) agar bumbu meresap.
- Siapkan lembaran nori yang sudah digunting, lalu selipkan di bagian atas fillet ayam. Gulung, dan begitu seterusnya sampai fillet habis.
- Setelah digulung, siapkan telur kocok dan tepung roti dalam wadah terpisah. Celupkan satu persatu ke telur lalu tepung roti hingga selesai. Sambil panaskan minyak.
- Goreng satu-persatu hingga warna kecoklatan.
- Angkat tiriskan, dan siap disajikan untuk dijadikan lauk dilengkapi saus atau mayonnaise.
Tips:
- Sebaiknya fillet jangan terlalu tebal agar tepung rotinya tidak hangus sebelum ayam matang.
- Selama digoreng tutup penggorengan dan masak dengan api paling kecil. Walaupun agak lama tapi ayam pasti matang dan kulit luar tidak terlalu gelap.
Selamat mencoba!(*)